open-recruitment-persma-universitas-asahan

10+ Tipe Mahasiswa, Kamu Tipe yang Mana?

Dibaca 0 kali
Persma Universitas Asahan - Mahasiswa dalam arti singkatnya ialah orang yang belajar di perguruan tinggi. Seorang mahasiswa dalam kesehariannya sering ditemui bergelut keras agar banyaknya tugas dari dosen mata kuliah bisa selesai secepatnya. Singkatnya, mahasiswa tanpa tugas kuliah ibarat sayur tanpa gizi.

Meski begitu, di seluruh Perguruan Tinggi di Indonesia termasuk di Universitas Asahan menyimpan banyak mahasiswa dengan tipe yang berbeda. Seperti dalam tulisan kali ini, kami mencoba mengurutkan tipe-tipe mahasiswa berdasarkan aktivitasnya di kampus. Kira-kira kamu tipe yang mana ya? Yuk simak...

1. Mahasiswa Kupu-Kupu (Kuliah Pulang - Kuliah Pulang)
Mahasiswa tipe ini biasanya lebih kalem tapi ngangenin karena peluang keterlihatannya di jam-jam lepas kuliah itu kecil. Mahasiswa tipe Kupu-Kupu sering dianggap apatis terhadap persoalan kehidupan kampus, mungkin karena kebiasaannya itu ya. Kuliah - Pulang - Kuliah - Pulang. Hehe

2. Mahasiswa Kuda-Kuda (Kuliah Dagang - Kuliah Dagang)
Mahasiswa tipe ini pasti semua udah faham lah. Selain eksis di lingkungan kampus, mahasiswa kuliah - dagang - kuliah - dagang juga eksis mewarnai beranda media sosial dengan beragam produk dagangannyaa. Barang Pre Order ya gan/sis. Biasanya, mahasiswa tipe ini punya banyak alasan kenapa memilih jalan kehidupan mahasiswanya seperti itu. Mulai dari bantu-bantu biaya kuliah sampai buat nambahin modal nikah. Ya kali...

3. Mahasiswa Kura-Kura (Kuliah Rapat - Kuliah Rapat)
Kuliah - Rapat - Kuliah - Rapat menjadi cara tersendiri bagi mahasiswa tipe ini dalam membentuk kepribadian diri. Menurut kepercayaan, lebih sering rapat maka peluang memiliki jiwa leadership yang utuh juga lebih besar. Di dalam forum rapat biasanya akan banyak perbedaan pendapat namun di situlah letak nilainya. Dari perbedaan pendapat akan mengajarkan untuk menghargai pendapat orang lain. Bukan berarti menjadi hambatan.

4. Mahasiswa Kunang-Kunang (Kuliah Nangkring - Kulian Nangkring)
Enjoy aja. Banyak tugas bukan menjadi tekanan bagi mahasiswa tipe ini. Karena faktanya, mahasiswa jenis ini yang nilai Indeks Prestasi (IP) nya selalu terselamatkan. Tidak rendah dan tidak tinggi, yang sedang-sedang saja. Namanya juga enjoy. Iya gak sih?

5. Mahasiswa Tuman (Tukang Main)
Gak perlu jam kosong bagi mahasiswa tipe ini untuk menjalankan aksinya. Bahkan saat mata kuliah sedang berlangsung pun, Mahasiswa Tukang Main juga nekat main game. emel, pabji, mario bros, lain-lain. Apa aja deh yang penting mata kuliah lekas habis. Mahasiswa tipe ini biasanya yang rese kalau pas ujian. Betul?

6. Mahasiswa Bucin (Butuh Cinta)
Bagi mahasiswa tipe ini, kurang afdol agaknya kalau gak berduaan pas di kampus. Dimanapun, kemanapun selalu berduaan. Ya sama pacarnya lah, masa sama dosen. Hal ini bukan hanya perasaan dirinya sendiri aja loh, tapi kita yang bukan golongan Mahasiswa Bucin juga ngerasain hal yang sama kalau pas ngeliat dia cuma sendirian. Kayak ada yang kurang gitu.

7. Mahasiswa Organisasi
Biasanya mahasiswa tipe ini sudah terbiasa menjalani belajar sambil berorganisasi semasa SMA dulu. Bagi mereka, kehidupan organisasi merupakan dunia kedua setelah Kartu Keluarga. Organisasi bagi mereka bisa menjadi pembimbing untuk menjadi pribadi yang lebih baik dan sukses. Mahasiswa Organisasi merupakan tipe yang fenomenal, apalagi pas hasil studi keluar. Karena mahasiswa tipe ini, nilai IPnya kalau ga paling rendah ya paling tinggi. Fenomenal kali ya.

8. Mahasiswa Tukang Aksi
Ini tipe mahasiswa yang dianggap sangat peduli terhadap situasi dan kondisi terkini negara. Kalau ada kenaikan harga BBM atau sembako mahal, laporkan saja dengan mahasiswa tipe ini. Karena mereka sensitif terhadap kebijakan pemerintah yang tidak pro rakyat. Motivasi dan obsesinya masih sama, Mahasiswa takut dosen - dosen takut dekan - dekan takut rektor - rektor takut menteri - menteri takut presiden - presiden takut mahasiswa. Begitu sih katanya. Hehe

9. Mahasiswa Mirip Dosen
Adik-adik mahasiswa baru biasanya agak terkecoh pas pertama kali melihat mahasiswa tipe ini. Ya, karena passion dan fashionnya 11 12 dengan dosen. Bahkan ada beberapa dosen yang kalah passion dan fashionnya gara-gara mahasiswa mirip dosen ini. Kemana-mana selalu tampil rapi dan klimis-klimis parlente gitu.

10. Mahasiswa Paling Lama
Mahasiswa tipe ini yang paling disegani oleh mahasiswa lain bahkan dosen. Mahasiswa ini paling hafal sejarah kampus dan timeline kehidupan kampus tiap tahunnya. Mahasiswa Paling Lama selalu digambarkan sebagai mahasiswa semester atas yang tak kunjung wisuda. Biasanya hal itu disebabkan oleh banyak faktor kuat yang tak bisa disebutkan dalam tulisan ini. Di Universitas Asahan sendiri, Mahasiswa Paling Lama sudah mulai berkurang jumlahnya karena informasi yang diterima, ada program kampus yang memudahkan mahasiswa tipe ini untuk segera diwisuda. Katanya sih begitu.

11. Mahasiswa Kutu Buku
Mahasiswa Kutu Buku merupakan tipe yang gemar membaca. Di Universitas Asahan ada banyak mahasiswa tipe ini. Tiada hari tanpa buku disampingnya. Buku mengenai pendalaman mata kuliah, tapi seringnya novel dan buku sejarah. Jangan coba-coba minjam buku sama mahasiswa kutu buku ini ya, karena setelah disurvey, ideologi mahasiswa tipe ini masih tetap sama yaitu, "Orang yang meminjamkan buku adalah orang yang bodoh, tapi orang memulangkan buku lebih bodoh". Radikal kali kan.

Mungkin hanya itu yang bisa kami uraikan serakang ini. Atau ada tipe mahasiswa yang belum dituliskan, barangkali teman-teman ada yang mau nambahin melalui kolom komentar?
Jangan lupa tekan tombol laik en share ya gaes. SHARE:

Baca Juga