Dosen Ganteng FKIP UNA Dorong Mahasiswa Rutin Berolahraga
Persma Grahita - Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Asahan (FKIP UNA) Drs. Dailami, M. Pd. menyerahkan 2 buah bola takraw dan 1 net kepada Wakil Gubernur Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FKIP pada Kamis (4/3/2021) sore.
Sarana Olahraga Sepak Takraw tersebut tak hanya mampu menarik minat mahasiswa, tapi juga minat Dosen FKIP UNA. Salah satunya Dosen Mata Kuliah Bahasa dan Sastra Tarida Ilham Manurung, S.Pd., M.Pd.
Tarida Ilham Manurung, S.Pd., M.Pd. |
Tak lama setelah penyerahan sarana olahraga Sepak Takraw oleh Drs. Dailami, M.Pd., terlihat beberapa mahasiswa mulai saling mengoper bola takraw, beberapa diantaranya terlihat mengelus bola meluapkan perasaan sayang.
Dari jauh terlihat samar-samar namun berkilauan. Ialah Tarida Ilham Manurung, S.Pd. M.Pd., dosen ganteng yang dikenal humoris dan akrab dengan mahasiswa. Perawakannya itu diam-diam membuat mata mahasiswi berubah warna menjadi biru. Itu karena Dosen muda itu mengenakan kaos Biru dengan bawahan training hitam. Nampak matching dan bersahabat di pupil semua orang.
Tarida Ilham Manurung, S.Pd., M.Pd. dan mahasiswa melakukan pemanasan |
Bang Tarida, begitu akrabnya ia dipanggil oleh mahasiswa. Ia nampak sibuk menemani mahasiswa pemanasan sebelum memulai bermain Sepak Takraw. Sesekali nampak Bang Tarida mengoper bola takraw dengan bagian dalam telapak sepatunya. Mahasiswi itu pun berteriak kecil menyambut operan bola takraw dari Bang Tarida.
Begitu ternyata cara Bang Tarida membangkitkan semangat berkegiatan dan berolahraga mahasiswa FKIP UNA. Ketika ditanya kenapa begitu akrab dan aktif berkegiatan dengan mahasiswa, ia mengatakan prestasi olahraga sejalan dengan fokus pendidikan.
"Melalui pengembangan dan melibatkan kegiatan olah raga mengantarkan para mahasiswa meraih prestasi sejalan dengan fokus pendidikan", ungkap Bang Tarida Ilham melalui pesan WhatsApp kepada awak Persma Grahita pada Minggu (7/3/2021) sore.
Belum sempat menyusul pertanyaan berikutnya, ia langsung menimpali. Bahwa penting melakukan olahraga untuk memberikan energi pada tubuh, bermanfaat untuk pembentukan tubuh yang ideal, dan boleh jadi mood booster.
"Olahraga juga dapat memberikan energi prima untuk tubuh, membentuk tubuh ideal, menghilangkan stres, melatih konsentrasi, memperbaiki mood", sambung Bang Tarida.
Kemudian ketika ditanya, Wakil Gubernur BEM FKIP UNA Wiwik Kurnia mengungkapkan peran aktif dan dukungan Bang Tarida sangat membantu mahasiswa dalam meraih prestasi dan pengembangan diri. Termasuk terkait penyerahan sarana olahraga Sepak Takraw yang dilakukan pada Kamis (4/3/2021) lalu.
"Jadi peran Bang Tarida ini sangat berpengaruh selama kami menjalani kehidupan kampus. Beliau tak segan memberikan arahan dan bimbingan kepada mahasiswa. Tak pandang bulu, mau mahasiswa baru atau mahasiswa semester tua, beliau selalu welcome", ungkap Wiwik.
"Pada penyerahan bola takraw dan net kemarin juga tak lepas dari peran serta beliau untuk mendukung kesejahteraan mahasiswa", tutup Wiwik (PM01)