Talkshow FH UNA: Peran BPJS Kesehatan dalam Mewujudkan Keadilan Sosial
Dibaca 0 kali
Penyerahan penghargaan Talkshow FH UNA. (Doc: Nirwana Sukmawati) |
Persma Grahita - Fakultas Hukum Universitas Asahan (FH UNA) menggelar Talkshow bersama Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Kabupaten Asahan pada Selasa (21/1/2020) pagi. Ditengah-tengah "melambungnya" berita kenaikan iuran BPJS Kesehatan, kegiatan yang berlangsung sejak pagi di Aula FH UNA ini menarik minat mahasiswa khususnya Mahasiswa FH UNA.
Sekitar 70 mahasiswa dari beberapa unsur organisasi dan unit kegiatan mahasiswa tampak antusias mengikuti kegiatan yang dibuka oleh Dekan FH UNA Dr. Bahmid, S.H., M.Kn. dan dihadiri oleh Dekanat FH UNA ini. Dalam sambutannya, Dr. Bahmid mengungkapkan pentingnya bagi mahasiswa untuk menggelar dialog dan diskusi bersama BPJS Kesehatan.
"...Semoga kegiatan seperti talkshow ini bisa memotivasi mahasiswa, khususnya bagi mahasiswa yang akan mengangkat judul Jaminan Sosial dalam tugas akhir skripsi...", kata Dr. Bahmid dalam kata sambutannya.
Kegiatan bertajuk Peran BPJS Kesehatan dalam Mewujudkan Keadilan Sosial ini diselenggarakan juga dilatarbelakangi mata kuliah Hukum Tata Negara (HTN) dan Hukum Administrasi Negara (HAN) di FH UNA. Seperti diterangkan Wakil Dekan Bidang Administrasi dan Keuangan FH UNA Junindra Maratua, S.H., M.Si., salah satu tujuan kegiatan talkshow bersama BPJS Kesehatan Kabupaten Asahan tersebut adalah menjawab pertanyaan mahasiswa terkait Public Service dalam mata kuliah HTN dan HAN.
"Ini juga dilatarbelakangi mata kuliah HTN dan HAN yang mana dalam mata kuliah tersebut mengatakan Pemerintah sebagai Public Service, yaitu pelayan bagi masyarakat. Sebelumnya juga muncul pertanyaan dari mahasiswa mengenai Keadilan Sosial, salah satunya BPJS", ungkap Junindra Maratua, S.H., M.Si. ketika ditanyai terkait tujuan penyelenggaraan kegiatan talkshow bersama BPJS.
Dalam pemaparannya, perwakilan BPJS Kesehatan Kabupaten Asahan Irni Habsari Wulandari mengungkapkan hanya sekitar 56% masyarakat di Kabupaten Asahan yang sudah terdaftar di BPJS Kesehatan. Lebih lanjut ia berharap dengan terselenggaranya kegiatan talkshow ini sekaligus bisa mensosialisasikan program BPJS Kesehatan kepada masyarakat dan mahasiswa pada khususnya.
Irni Habsari ketika menjawab pertanyaan peserta talkshow. (Doc: Nirwana Sukmawati) |
"... ada sekitar 56% dari seluruh Masyarakat Asahan yang sudah terdaftar. Melalui kegiatan ini semoga bisa mensosialisasikan manfaat JKN Kis kepada masyarakat khususnya kepada mahasiswa...", tutur Irni Habsari ketika menjawab pertanyaan dari mahasiswa peserta talkshow. (PM01)